MINUM AIR PUTIH, AGAR TERBEBAS DARI BERBAGAI PENYAKIT
Air adalah Pelepas dahaga dan berguna mengganti cairan tubuh yg berkurang yang sangat penting bagi tubuh.
Sarana transportasi zat-zat yang dibutuhkan tubuh, pengatur suhu tubuh, media pembuangan racun dan sisa-sisa metabolisme, serta mensuplai mineral dan elektrolit.
Di tubuh manusia terdiri dari air komposisinya sekitar 60 persen dari berat tubuh. Orang kurus, kandungan air normalnya mencapai 65 persen, sebaliknya pada orang gemuk hanya kurang lebih 55 persen.
Agar metabolisme stabil, kehilangan cairan tubuh karena keringat atau buang air kecil akan membuat kepala terasa pusing dan badan terasa lemah, karena tekanan darah yang berkurang.